Gilang M2 Sepakat Helat Musda Persatuan KNPI



Kota Bekasi - Ketua KNPI Kota Bekasi, Gilang Esa Mochtar Mohamad sepakat dihelatnya Musyawarah Daerah (Musda) persatuan KNPI Kota Bekasi. Hal tersebut merespon dorongan GMNI agar dihelatnya Musda Persatuan agar mengembalikan marwah KNPI dan Pemuda di Kota Bekasi.



"SK saya habis pertengahan 2020. dan saya sepakat untuk dihelatnya musda persatuan,” tegas Ketua Banteng Muda Indonesia Kota Bekasi ini.



Dirinya berharap agar muncul sosok calon pemersatu pemuda pada Musda persatuan nanti. “Kita bisa duduk bersama. yang terpenting kita harus mengacu pada DPP KNPI yang memiliki SK Kemenkumham,“ tuturnya.



Ide mengadakan musda persatuan merupakan usulan yang cemerlang demi kebangkitan pemuda lewat KNPI.“Intinya saya sepakat,“ ujarnya.



Menurutnya semangat pemuda harus terus dibangun.“Musda persatuan menjadi titik awal kebangkitan pemuda di Kota Bekasi,“ ungkapnya (GL)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak